Al-FaSya
Al-FaSya
Admin
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?

PROFIL PONDOK

 

PROFIL PONDOK

A. SEJARAH, LOKASI DAN PERKEMBANGAN PONDOK

           Berdirinya Pesantren “Al-Falah Assyafi’iyyah”  diawali rasa terpanggilnya Ustadz Ahmad Junaidi (Pengasuh) yang merupakan alumni Pesantren Al-Falah, Ploso, Kediri, Jawa Timur untuk ikut serta mengabdi di masyarakat dalam usaha menghidupkan keilmuan yang berfokus dengan kitab-kitab kuningnya para ulama salaf, dan mendekatkan generasi muda Islam dengan Al-Qur’an dan Sunnah ala ahli sunnah wal jama’ah.

           Pondok Pesantren Al-Falah Assyafi’iyyah  berdiri pada tahun 2021 di bawah naungan Yayasan Menggapai Berkah Ilahi. Pesantren ini berlokasi di Bengkong Permai, Komplek Nurul Jadid, Blok E, No 20, Kecamatan Bengkong, Kota Batam, Kepulauan Riau.

            Dalam perkembangannya, pesantren turut bergerak dalam berbagai bidang kegiatan. Adapun bidang-bidang kegiatan yang sudah berjalan di antaranya :

1. Bidang Sosial Kemasyarakatan:

Ø  Kegiatan Bakti Sosial

Ø  Kegiatan Bakti Masyarakat

2. Bidang Dakwah:

Ø  Ta’lim

Ø  Ceramah

Ø  Khatib

Ø  Hadroh dan lain-lainnya

3. Bidang Pendidikan:

Ø  Madrasah Ulaa (setingkat SD/sederajat)

Ø  Madrasah Wustho (setingkat SMP/sederajat)

Ø  Madrasah Ulya (setingkat SMA/sederajat)

Ø  Kelas Takhossus Kitab Kuning

Ø  Kelas Tahfidz Al-Qur’an

                               

B. VISI DAN MISI PONDOK PESANTREN

Pondok Pesantren “Al-Falah Assyafi’iyyah  memiliki visi dan misi Pondok pesantren sebagai berikut:

VISI

Terbentuknya para santri sebagai kader Ahlus Sunnah Wal Jama'ah yang teguh dalam prinsip ilmiyah-amaliyah dan amaliyah-ilmiyah, serta ber-akhlaqul karimah.


 

MISI

1.      Mengembangkan pesantren secara keilmuan dan kelembagaan serta melakukan pencerahan terhadap masyarakat melalui kegiatan ta'lim, tarbiyah, dan ta'dib.

2.      Meningkatkan kompetensi lulusan pondok pesantren melalui pembekalan moral, skill, dan penguatan di bidang ilmiyah-amaliyah dan amaliyah-ilmiyah.

 

C. TUJUAN PONDOK PESANTREN

Pondok Pesantren “Al-Falah Assyafi’iyyah” didirikan dengan tujuan memberikan sumbangan dalam upaya mencerdaskan bangsa, khususnya dalam keilmuan agama dengan membawa dua program unggulan yakni Pemahaman Kitab Kuning dan Tahfidz Al-Qur’an. Di samping itu, pesantren juga tetap mengajarkan mata pelajaran umum sesuai kelas pada umumnya.

Karena tujuan  inilah Pondok Pesantren menghadirkan para guru yang memiliki sanad keilmuan dan yang berkompeten di bidangnya dalam kitab, tahfidz dan pelajaran umum.

 

D. KEGIATAN EKSTRAKURIKULER

·         Hadroh

·         Muhadharah

·         Tilawah

·         Seni Bela Diri

·         Pramuka

·         Olahraga

·         Desain Grafis

 

E. FASILITAS PONDOK

·         Musholla

·         Asrama Putra dan Putri terpisah

·         Ruang kelas

·         Perpustakaan Kitab

·         Lapangan Bulu Tangkis

·         Lapangan Tenis Meja

·         Dapur umum & Kantin

 

Berbagi

Posting Komentar